BNI Internet Banking adalah fasilitas layanan transaksi perbankan melalui jaringan internet selama 24 jam 7 hari seminggu, bagi Nasabah BNI yang menginginkan kemudahan bertransaksi perbankan baik dari Personal Computer, Laptop, Notebook maupun PDA, kapan dan dimanapun berada.
Cara menjadi Pengguna BNI Internet Banking
- Melakukan Registrasi menggunakan BNI Card Anda (termasuk BNI Card Kartu Mahasiswa, Kartu Pegawai/Anggota dan BNI Syariah Card) di BNI ATM melalui menu "Registrasi E-Channel" dan buat 6 angka PIN Registrasi BNI Internet Banking.
- Melakukan Aktivasi BNI Internet Banking, dengan cara :
- Akses Layanan BNI Internet Banking Personal melalui www.bni.co.id
- Untuk pengguna baru ikuti panduan "Jika Anda sudah registrasi BNI Internet Banking via ATM, silahkan klik di SINI untuk aktivasi".
- Masukan 16 angka nomor yang tercantum pada BNI Card dan PIN Registrasi BNI Internet Banking Anda.
- Baca dengan teliti Syarat dan Ketentuan BNI Internet Banking dan beri Tickmark pada kotak persetujuan.
- Buat User ID dan Password Anda sesuai dengan ketentuan format yang ditetapkan
Langkah selanjutnya
- Gunakan User ID dan Password untuk Login pada Layanan BNI Internet Banking dan langsung dapat melakukan transaksi non finansial seperti informasi saldo & mutasi rekening.
- Untuk bisa melakukan transfer dana, membayar tagihan dan transaksi finansial lainnya, Anda harus memiliki BNI eSecure yaitu alat pengaman tambahan (token) untuk menghasilkan kombinasi angka yang selalu berubah (Dynamic PIN).
Cara memperoleh BNI eSecure
- Pada layar aplikasi BNI Internet Banking pilih menu "Administrasi" -> Registrasi BNI eSecure" (cetak/catat no Referensi Pemesanan BNI eSecure).
- Pilih Area dan Kantor Cabang BNI Internet Banking (sesuai pilihan dilayar) untuk mengambil BNI eSecure Anda.
- Setelah 10 hari kerja, BNI eSeceure bisa diambil di Cabang BNI yang Anda pilih, dengan membawa Buku Tabungan, BNI Card, Kartu Identitas yang masih berlaku dan No. Referensi Pemesanan BNI eSecure.
- Lakukan Aktivasi BNI eSecure Anda melalui Layanan Internet Banking sesuai dengan petunjuk pada layar Layanan.
Transaksi Non Finansial
- Informasi saldo seluruh rekening yang Anda miliki dalam 1 CIF (Customer Information File) berupa Tabungan, Giro, Deposit dan Pinjaman.
- Informasi mutasi rekening (30 transaksi atau 1 bulan terakhir).
- Transfer Dana Antar Rekening BNI
- Pembayaran Tagihan : Kartu Kredit (BNI, Standard Chartered, HSBC, GE Finance, ANZ, NIAGA, ABN AMRO, Permata, Danamon), Telkom (Telepon, Flexi Classy, Speedy) seluruh kode area di Indonesia, Kartu Halo, Xplor, Matrix, Starone, Listrik PLN (wilayah Jawa Barat, Banten, Kaltim, dan segera akan menyusul daerah Sumbar, Jateng & DIY, Sulut, Sulteng & Gorontalo dan Kalbar).
- Pembelian Voucher Prabayar : Simpati, As, XL Bebas dan Jempol, IM3, Mentari, StarOne, Flexi Trendy, Fren, Esia dan 3 (Three).
- Pembelian Tiket Airline : Garuda, Lion Air, Mandala Airlines
- Pembayaran Biaya Pendidikan (Student Payment Center) : ITB, Trisakti, Unpad, UNS, Unibraw, USU, Unsri, UNJ, UPN Jogya, UKDW, Unib, UNY, UPI, UM, Unsoed, ITN, Unimed, Unnes, UIN Sunan Kalijaga, Poltek Sriwijaya, Poltekes, Poltek Malang, dan lain-lain.Periode Pembayaran hanya dilakukan sesuai dengan ketentuan dari masing-masing perguruan tinggi.
Tarif Layanan BNI Internet Banking
- Transfer Dana : Bebas Biaya
- Pembayaran Tagihan : Bebas Biaya
- Pembayaran Tagihan PLN : Rp. 2.000
- Pembelian Voucher Prabayar : Bebas Biaya
- Pemesanan BNI eSecure (hanya dibebankan 1 kali diawal pendaftaran) : Rp. 10.000
Limit Transaksi BNI Internet Banking
- Transfer Antar Rekening BNI : Rp. 100.000.000
- Isi Ulang Pulsa : Rp. 2.000.000
- Pembayaran Tagihan : Bebas/Sesuai Keinginan Nasabah
- Simpati : 50, 150, 200, 300, 500, 1.000
- Kartu AS : 50, 150
- Mentari : 50, 100, 200, 300, 500
- XL Bebas (Reguler dan Xtra) : 25, 75, 100, 150, 200, 300
- Kartu Jempol : 35, 100
- Star One : 100, 200, 300, 500
- IM3 : 100, 200, 300, 500
- 3 (Three) : 30, 50, 100, 150, 300, 500
- FREN : 50, 100, 150, 200, 300, 350, 500
- Flexi Trendy : 50, 100, 150, 200, 250, 350, 500
- ESIA : 25, 50, 100, 150, 100
Untuk Informasi lebih lanjut silahkan hubungi Kantor Cabang BNI terdekat atau BNI Call di (021) 5789 9999 atau 68888 dari ponsel.